Widuri
widuri,
ini tentang bermimpi,
ini tentang menari,
menari panjang di atas bangunan angan,
di hamparan impian yang menghias awan,
tentang perwujudan dari pikiran, tulisan, dan ucapan
widuri,
kelak kau akan mengerti
mengapa langit begitu tinggi
mengapa ayah mengatakan impianmu bak melintang di atas pelangi,
karena seperti itulah mimpi,
sebegitu jauh jarak yang terberi,
tapi kau harus tetap berusaha dan mencari
widuri,
ini tentang janji,
akan hati yang terperi
saat ilmu dan mimpi itu kau cari
akan pahala yang akan Tuhan beri,
akan pengorbanan yang akan ayah beri,
dan janji-janji ayah padamu yang di hati ini telah terpatri
widuri,
teruslah bermimpi,
meski petani kian memekik,
meski hujan tak lagi menyirami,
meski rakyat kecil tak pernah dilirik
widuri, bermimpilah, karena mimpilah yang membuatmu hidup
ini tentang bermimpi,
ini tentang menari,
menari panjang di atas bangunan angan,
di hamparan impian yang menghias awan,
tentang perwujudan dari pikiran, tulisan, dan ucapan
widuri,
kelak kau akan mengerti
mengapa langit begitu tinggi
mengapa ayah mengatakan impianmu bak melintang di atas pelangi,
karena seperti itulah mimpi,
sebegitu jauh jarak yang terberi,
tapi kau harus tetap berusaha dan mencari
widuri,
ini tentang janji,
akan hati yang terperi
saat ilmu dan mimpi itu kau cari
akan pahala yang akan Tuhan beri,
akan pengorbanan yang akan ayah beri,
dan janji-janji ayah padamu yang di hati ini telah terpatri
widuri,
teruslah bermimpi,
meski petani kian memekik,
meski hujan tak lagi menyirami,
meski rakyat kecil tak pernah dilirik
widuri, bermimpilah, karena mimpilah yang membuatmu hidup
No comments: